Rekam Jejak breadcrumb arrow Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Anies Baswedan Membangun Literasi di Jakarta Melalui Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Program anies Baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Latar Belakang & Masalah

Salah satu rekam jejak Anies Baswedan ketika menjadi Gubernur DKI Jakarta yaitu fokus untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Jakarta, salah satunya adalah melalui pembangunan literasi.

Literasi merupakan salah satu pilar penting dalam pembangunan sumber daya manusia. Literasi yang tinggi dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis, memecahkan masalah, dan berkomunikasi.

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2017, diketahui bahwa indeks literasi penduduk Jakarta masih tergolong rendah, yaitu 66,28. Indeks literasi penduduk Jakarta berada di bawah rata-rata indeks literasi penduduk Indonesia yang sebesar 66,36.

Realisasi & Capaian

Setelah lima tahun memimpin DKI Jakarta, berikut adalah beberapa rekam jejak Anies Baswedan melalui programnya untuk meningkatkan literasi di kota Jakarta:

  • Anies menyatakan bahwa Jakarta adalah Kota Literasi, karena lebih dari 30 persen toko buku modern Indonesia berada dan terdapat 5.248 penerbit di Jakarta.
  • Di seluruh Jakarta tersebar 5.600 perpustakaan dengan pengunjung mencapai 4,5 juta per tahun, dan 2,8 juta peminjaman e-book
  • Pada tahun 2021, Jakarta ditetapkan oleh UNESCO creative of city network sebagai salah satu dari 42 kota city of literature
  • Jakarta ditunjuk sebagai tuan rumah kongres ke-33 International Publisher Association tahun 2022.

Untuk lebih mendorong peningkatan literasi, Anies bersama Pemprov DKI Jakarta berinovasi menggabungkan konsep taman dengan konsep perpustakaan.

Salah satunya adalah Taman Literasi Martha Christina Tiahahu seluas 20.960 meter persegi yang merupakan taman terluas di Jakarta Selatan.


Taman Literasi Martha Christina Tiahahu
merupakan bagian utama pengembangan kawasan berorientasi transit Blok M-Sisingamaraja Jakarta Selatan, dengan desain ruang kota yang menyatukan manusia, kegiatan, bangunan dan ruang publik dalam konektivitas yang mudah.

Sebagai ruang ketiga, taman literasi ini diharapkan dapat memberikan ruang serta energi yang menginspirasi anak muda Jakarta untuk membudayakan literasi.

Pembangunan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu yang diinisiasi PT Integrasi Transit Jakarta (IT]) berkolaborasi dengan PT MRT Jakarta ini berlokasi di kawasan Transit Oriented Development (TOD) Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 

Anies berharap Taman Literasi ini menjadi simpul pertemuan ide dan gagasan untuk mengakomodasi berbagai literatur, yang memudahkan warga untuk mengaksesnya.

Anies juga mengharapkan agar penulis-penulis buku dari seluruh kalangan bisa bergiliran diundang ke taman literasi ini, agar bisa berbagi cerita dibalik berbagai gagasan dan karya mereka kepada masyarakat Jakarta.

Diharapkan para penerbit, penulis, dan pegiat literasi manfaatkan Taman Literasi yang unik dan mudah diakses melalui transportasi publik.

program anies baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu


program anies baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu2
program anies baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu3
program anies baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu4
program anies baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu4
program anies baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu5
program anies baswedan membangun Taman Literasi Martha Christina Tiahahu5

Sumber:

https://www.kompas.com/edu/read/2022/09/21/164041171/taman-literasi-martha-christina-tiahahu-diresmikan-anies-jakarta-kota?page=all

Buku Rekam Jejak Anies di Jakarta oleh Nico Andrianto yang diterbitkan oleh Pustaka Al-Kautsar

Mari Bersama Ciptakan Perubahan!

Jadilah yang pertama dapat kabar dari Anies

* Nama wajib diisi

* No Handphone wajib diisi

Media Sosial

Dapatkan kabar terbaru tentang Anies melalui media sosial

Akun Resmi Anies

photo profpic